BERITA POLRI INVESTIGASI | Jakarta, – Konferensi pers hari keenam RS Polri rampungkan identifikasi jenazah korban kebakaran depo Pertamina Plumpang, Kamis (09/03/2023).
Perkembangan hari ini mengenai identifikasi korban yang meninggal dunia. Dalam laporan sebelumnya ada 15 kantong jenazah dan 1 kantong body part yang masih belum teridentifikasi, yang pada akhirnya pada Kamis 9 Maret 2023 sebanyak 15 kantong jenazah dan 1 kantong body part berhasil di identifikasi seluruhnya.
“Hari ini tim DVI telah berhasil mengidentifikasi kembali tiga jenazah dan satu body part tersebut. Sehingga dari 15 jenazah dan satu body part sudah tuntas, tim telah berhasil mengidentifikasi secara keseluruhan,” kata Ramadhan saat jumpa pers di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.
Hal tersebut diungkapkan oleh Karo Penmas Divisi Humas Mabes Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan.
Selain itu, Ramadhan mengungkapkan ada satu anggota tubuh yang sebelumnya tidak ketahui identifikasinya, berdasarkan pengecekan DNA ternyata adalah milik Suheri. Jadi, total keseluruhan jenazah yang diterima RS Polri keseluruhan adalah 15 jenazah.
“Saya jelaskan bahwa potongan tubuh tersebut adalah bagian dari jenazah atas nama Suheri. Jadi jumlahnya itu ada 15, sembilan jenazah laki-laki dan enam perempuan, jadi bukan 16,” ucap Ramadhan.
Kemudian, Hariyanto Karumkit Polri mengatakan Tim DVI berhasil mengidentifikasi 3 kantong jenzah terakhir dan 1 kantong body part, berikut daftarnya:
1. Ali (67) laki-laki, jalan Kampung Merah, Rawa Badak Selatan, Koja, Jakarta Utara (Teridentifikasi dengan pemeriksaan medis dan properti)
2. Yuliana Handayani (21) perempuan, Bendungan Melayu, Rawa Badak Selatan, Koja, Jakarta Utara (Teridentifikasi dengan medis, gigi, dan properti)
3. Riandika (11) laki-laki, Jalan Mandiri 6, Kampung Tanah Merah, Rawa Badak Selatan, Koja, Jakarta Utara (Teridentifkasi dengan DNA, gigi, dan medis)
(red.beritapolriinvestigasi)